Jumlah dan Penderitaan Kegemukan di Indonesia Terkini 2014



Angka atau jumlah orang dewasa yang mengalami kegemukan di Indonesia terus meningkat.

Untuk tingkat obesitas pada laki-laki dewasa usia lebih dari 18 tahun, pada tahun 2007 prevalensi obesitas sebanyak 13,9 persen dan pada tahun 2010 terjadi penurunan angka obesitas yaitu 7,8 persen. Akan tetapi pada tahun 2013 terjadi peningkatan kembali sebesar 19,7 persen.

Obesitas pada perempuan usia lebih dari 18 tahun naik setiap tahunnya. Pada tahun 2007 prevalensi obesitas sebesar 13,9 persen, pada tahun 2010 sebesar 15,5 persen dan pada tahun 2013 mencapai 32,9 persen.

Untuk orang dewasa kegemukan bisa dihitung dengan membagi berat badan dalam (kg) dengan tinggi badan (dalam cm kuadrat). Batasan IMT yang digunakan untuk menilai status gizi orang dewasa adalah IMT kurang dari 18,5 (kurus), lebih besar sama dengan 18,5 sampai 24,9 (normal), lebih besar sama dengan 25 sampai 27,0 (berat badan lebih) dan IMT lebih dari 27 (obesitas).

Penyebab terjadinya obesitas di Indonesia selain dari faktor genetik adalah sangat minimnya aktifitas, banyaknya mengonsumsi makanan berkalori tinggi dan kurang konsumsi sayur serta buah. 

Simak video tentang "penderitaan" bila Anda mengalami kegemukan :